Normal itu Egois

Tidak ada tujuan baik sedikitpun ketika aku menuliskan hal ini,
Semuanya hanya diwarnai hal yang kita sebut buruk di dunia ini.
Apa contohnya??
Pikiren dewe,…
Banyak hal yang kita nilai sepihak di dunia ini, kita sering mengucilkan seseorang gara-gara kelakuannya tidak seperti kebanyakan orang normal.
Kita juga sering mencerca dia karena mungkin dia terlalu kanak-kanak, sukanya loncat-loncat, jungkir-balik dsb.
Apa kita pernah bertanya pada dia, kenapa dia melakukan hal seperti itu?
Jarang kita menanyakannya, tapi ketika kita bertanya kadang-kadang kita sendiri yang mengingkari jawaban-jawaban mereka…
Apakah aneh jika ada orang aneh di dunia ini???
Apakah tidak boleh ketika mereka punya alasan seperti ini dan seperti itu?
Apakah semua orang di dunia ini harus normal sesuai dogma mereka???
Pertanyaan diatas, jawabannya hanya satu,,. Yaitu kata TIDAK….
Kita bahas salah satu pembahasan yang agak berkaitan dengan penulis yaitu tentang loncat-loncat atau jungkir-balik dsb….
Penulis adalah seseorang yang suka dan gemar dengan aktivitas tersebut…
Pernah penulis dikomentari ketika beraktivitas begitu…
Komentar mereka adalah,,
ANEH… Gak Jelas, Kurang Kerjaan….
Tapi ketika penulis menjelaskan alasannya kepada mereka….
Mereka hanya bisa mengangkat bibir dan mengernyitkan dahi seraya tak perduli…
Egois ga kalau kayak gitu???
Semua orang di dunia ini masing-masing punya otak?
Masing-masing punya sirkuit untuk berpikir yaitu otak….
Otak di masing-masing kepala orang di dunia ini tak akan pernah sama,,
Ntah itu di bagian sulcus atau gyrus atau corpus atau thalamusnya… semuanya pasti beda…
So jangan harap setiap orang di dunia ini sama,.
Jangan harap semua hal di dunia ini normal, karena ke-normalan sebenarnya adalah keegoisan…
Jika semua orang di dunia ini adalah orang autis,,,
Lalu kita lahir di dunia ini sebagai orang sehat secara syarafnya…
Maka salahkah orang-orang autis itu menyebut kita sebagai orang aneh???
Ga salahkan….
Karena,,, kita tak sama dengan mereka..
Tapi salahnya adalah ketika kita tidak menghargai dan menghormati perbedaan itu….
Penulis bukanlah orang yang egois,,, bukan ingin dihargai atau dihormati atau dijunjung tinggi,,,
Tapi hanya memohon kepada orang-orang yang menilai dirinya normal…..
Bahwa,, jangan terlalu bangga….
Penulis bisa hidup lebih lama dari kalian,,….
Dan lebih hebat dari kalian,,,….
Karena,,,..
Penulis punya dragon ball lengkap sebanyak tujuh buah….

0 komentar:

Posting Komentar